Pine Tree, Cluster Premium di Kawasan EcoPolis CitraRaya Tangerang

By Dewi Sulistiawaty - Desember 03, 2018

Sebelumnya saya pernah menulis mengenai Cluster Sanur di Citra Maja Raya, Banten, sebuah perumahan berkualitas dengan harga yang murah. Artikelnya bisa baca di Fasilitas Rumah Murah di Citra Maja Raya. Kali ini saya akan menuliskan tentang Cluster Pine Tree di CitraRaya, Tangerang. Masih satu pengembang dengan Cluster Sanur, yaitu Ciputra Group, Cluster Pine Tree merupakan perumahan premium di kawasan EcoPolis, CitraRaya Tangerang.

Total luas proyek CitraRaya Tangerang adalah 2.760 hektar. 100 hektar diantaranya digunakan untuk membangun kawasan EcoPolis di area CitraRaya Business District. Sejak tahun 2013, Ciputra Group bersama dengan Mitsui Fudosan Residential, yaitu sebuah perusahaan pengembang ternama asal Jepang terus mengembangkan kawasan EcoPolis. Kawasan EcoPolis ini dikelilingi dengan berbagai fasilitas penunjang, seperti sekolah, universitas, Ciputra Hospital, office park, fasilitas rekreasi keluarga, dan EcoPlaza. Mengenai EcoPlaza bisa baca di Hangout ke EcoPlaza Citra Raya Tangerang.

Cluster Pine Tree di EcoPolis CitraRaya Tangerang

Kawasan EcoPolis di CitraRaya Tangerang
Hingga sekarang berarti sudah hampir 5 tahun sejak dikembangkannya kawasan EcoPolis. Di sana sudah berdiri 2 tower apartment dan 5 cluster, dimana ke semuanya sudah ludes terjual. Di tahun 2018 ini, Ciputra Group dan Mitsui Fudosan Residential kembali menghadirkan cluster keenam di EcoPolis, yaitu Pine Tree. Sebagai cluster premium, unit rumah di Pine Tree dirancang bertingkat atau bangunan dengan 2 lantai. Setiap huniannya dilengkapi dengan jaringan telepon, TV kabel, internet, serta solar water heater. Sebagai kota mandiri dan kawasan terintegrasi hunian, berikut keuntungan yang didapatkan jika kita memiliki rumah di Cluster Pine Tree, EcoPolis di CitraRaya Tangerang.

Cluster Pine Tree di EcoPolis


Akses yang Mudah


Akses yang mudah tentulah menjadi pertimbangan penting saat kita ingin membeli rumah. Sebagai kota mandiri modern, CitraRaya Tangerang terletak di kawasan yang sangat strategis, karena berada di jalur transportasi yang menjadi penghubung antara Tol Jakarta dan Merak. CitraRaya juga menyediakan jalur penghubung shuttle bus ke pusat kota Jakarta dan ke kawasan besar lainnya di dalam maupun di luar kota. Sebagai pelengkap moda transportasinya, di dalam kawasan CitraRaya terdapat terminal, lengkap dengan armadanya berupa shuttle Bus Trans CitraRaya.

Fasilitas di Cluster Pine Tree, EcoPolis

Belum lengkap sebuah perumahan jika tidak ditunjang dengan berbagai fasilitas publik untuk memenuhi segala kebutuhan penghuninya, seperti fasilitas pendidikan, kesehatan, belanja, rekreasi, transportasi, serta tempat beribadah.  Di kota mandiri EcoPolis sudah terdapat Sekolah Tarakanita, Sekolah Citra Berkat, Sekolah Citra Islami, dan Universitas Esa Unggul. Untuk layanan kesehatan di CitraRaya terdapat Ciputra Hospital. Lalu ada EcoPlaza yang dilengkapi dengan CGV Cinemas, Farmer Market, Funworld, Gramedia, dan berbagai merchant kuliner.  

Fasilitas di EcoPolis CitraRaya Tangerang
Itu saja tentu belum cukup. Tak lama lagi sebuah pusat perbelanjaan terbesar Mal Ciputra akan ikut meramaikan kawasan CitraRaya Tangerang. Fasilitas di kawasan EcoPolis pun telah dilengkapi dengan hadirnya fasilitas rekreasi, seperti World of Wonders Theme Park, Water World Water Park, Little Kyoto EcoPark serta sport club EcoClub. Untuk mendukung aktivitas di kawasan bisnisnya, tersedia juga Office Park di CitraRaya Tangerang. Ke semua fasilitas ini dikembangkan dengan konsep ramah lingkungan, sesuai dengan tagline CitraRaya, “It’s Our Green Community”.

Konsep Minimalis


Unit rumah di Cluster Pine Tree dibangun dengan mengusung konsep minimalis. Sebagai pengembang asal Jepang, Mitsui Fudosan Residential mengembangkan konsep hunian yang diadaptasi dari rumah-rumah di Jepang yang minimalis, namun tetap nyaman dan enak dipandang. Desain rumah minimalis namun modern memang sedang digrandrungi saat ini, apalagi ditengah sulit dan mahalnya lahan untuk membangun rumah.  

Hunian yang Ramah Lingkungan

Seperti yang saya tulis sebelumnya bahwa CitraRaya mengusung konsep Go Green yang ramah lingkungan, dengan tujuan menciptakan lingkungan yang lebih baik lagi. Setiap hunian di Cluster Pine Tree menggunakan sistem teknologi biological septictank. Sistem ini lebih ramah lingkungan karena limbah diolah menjadi cair dengan bio fertilisasi. Sehingga lingkungan tetap sehat karena tidak mengeluarkan polusi udara dan airnya layak dibuang tanpa mencemari lingkungan. Oya, untuk kamar mandi dan toilet di tiap unit rumah di Pine Tree sudah menggunakan closet ecowasher :)


Sistem Biopore Infiltration Hole
Kawasan EcoPolis juga menggunakan biopore infiltration holes, yang berfungsi menyerap air secara maksimal saat terjadi hujan, sehingga dapat mencegah terjadinya kubangan dan banjir. Sedangkan untuk fasilitas penerangan, rumah di Pine Tree menggunakan lampu LED, yang tentu saja lebih hemat energi dan ramah lingkungan. Begitupun dengan cat yang digunakan untuk mengecat rumah di Pine Tree, yang menggunakan cat berbahan dasar green label, sehingga aman bagi kesehatan penghuninya.  

Fasilitas ClubHouse

Fasilitas ClubHouse
ClubHouse di Cluster Pine tree
Cluster Pine Tree dirancang dengan fasilitas ClubHouse didalamnya. ClubHouse merupakan fasilitas penunjang lainnya yang berguna untuk memenuhi kebutuhan hiburan, olahraga, dan relaksasi bagi penghuninya.  Di dalam ClubHouse terdapat kolam renang, gym, serta lounge area yang dapat dinikmati bersama dengan keluarga. 

Sistem Keamanan 24 Jam

Rumah yang berada di lingkungan aman pun menjadi pertimbangan penting bagi setiap orang yang ingin membeli rumah. Untuk itulah, di Cluster Pine Tree di tiap perimeternya dilengkapi dengan CCTV. Sistem keamanan 24 jam ini diharapkan dapat menjaga keamanan di lingkungan Pine Tree, dan membuat penghuni yang tinggal di dalamnya merasa nyaman dan tenang.

Keamanan lainnya adalah sistem jaringan kabelnya yang berada di bawah tanah. Sistem ini tentu lebih aman dan terlihat lebih rapi dibandingkan jaringan kabel yang berseliweran di atap-atap rumah dan di sepanjang jalannya. Tak ada saluran air terbuka di sepanjang Cluster Pine Tree. Semua saluran drainase-nya tertutup rapi, sehingga selain lebih aman, jalanan di sepanjang Pine Tree pun nampak lebih lega dan bersih.

3 Pilihan Tipe Rumah di Cluster Pine Tree

Semua unit rumah di Cluster Pine Tree terdiri dari 2 lantai. Terdapat 3 tipe rumah yang bisa dipilih di Pine Tree, yaitu Tipe Banyan, Balsa, dan Cedar. Desain ketiga tipe unit rumah ini hampir sama, cuma berbeda di luas tanah dan bangunan, serta banyaknya ruangan di dalamnya.

Tipe Banyan

Rumah Tipe Banyan di Cluster Pine Tree
       -  Luas tanah 84 m2 (7 x 12)
-    -   Luas bangunan 102 m2 (2 lantai)
-     - Terdiri dari 4+1 kamar tidur dan 3+1 kamar mandi


Ruang keluarga di lantai bawah
Ruang dapur

Kamar Ttdur

Kamar mandi

Kamar tidur

Kamar tidur

Kamar mandi

Tipe Balsa

Rumah Tipe Basla di Cluster Pine Tree
        -  Luas tanah 77 m2 (7 x 11)
-     -  Luas bangunan 92 m2 (2 lantai)
-     - Terdiri dari 4 kamar tidur dan 3 kamar mandi


Ruang keluarga di lantai bawah




Kamar tidur

Tipe Cedar

Rumah Tipe Cedar di Cluster Pine Tree

-     - Luas tanah 66 m2 (6 x 11)
-     -  Luas bangunan 79 m2 (2 lantai)
-     - Terdiri dari 3 kamar tidur dan 3 kamar mandi

Ruang keluarga

Kamar tidur

Dengan 3 tipe rumah di Cluster Pine Tree ini, kita bisa memilih yang mana yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan. Baidewei, setiap unit rumah berlantai 2 ini memiliki plafon yang tinggi, yaitu mencapai 3,2 meter, sehingga rumah akan terlihat luas dan terasa lebih lega. Kesan mewah lebih terasa lagi dengan penerapan drop ceiling dan sistem lampu downlight pada plafon rumah di Pine Tree.

So, rumah memang merupakan kebutuhan primer bagi manusia. Namun begitu tetap saja kita pasti akan memilih rumah tinggal yang aman, nyaman, dengan akses yang lancar, plus fasilitasnya yang lengkap. Cluster Pine Tree di EcoPolis, CitraRaya Tangerang menawarkan itu semua. Dengan harga yang terjangkau, yaitu mulai dari 875 juta rupiah (termasuk PPN), kita sudah bisa memiliki rumah premium di Cluster Pine Tree.  

Baidewei, bagi yang ingin mencicil, CitraRaya juga menawarkan pembayaran KPR dengan DP 5%, yang dapat dicicil hingga 5 kali lho! Ingin tahu lebih lengkap lagi mengenai Cluster Pine Tree di EcoPolis CitraRaya Tangerang? Silakan kunjungi website resminya di www.citraraya.com atau telepon ke nomor (021) 5960888. Atau bisa juga langsung berkunjung ke Kantor Pemasaran CitraRaya Tangerang di Jl. CitraRaya Boulevard Tangerang 15710. Di sana kamu bisa sekalian melihat rumah contohnya :) 




Sumber foto: citraraya.com

  • Share:

You Might Also Like

42 comments

  1. wah mayan euy harganya mba kudu nabung kenceng dulu hehehe tapi melihat fasilitas dan aksesnya sih strategis y mba

    BalasHapus
  2. Kalau tinggal di perumahan yang kupikir keamanan dan lingkungannya. Enak gak tuh kalau dibuat taman halaman rumah. Nabung dulu buat beli rumah

    BalasHapus
  3. Ruangannya memiliki design minimalis yang cocok untuk lifestyle jaman sekarang.
    Aku seneng banget liatnya~

    Beyond classic and modern style.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Samaa, saya juga seneng liatnya. Minimalis namun modern :)

      Hapus
  4. Kalau rumah nempel banget sama tetangga gini wajib selalu akur ya.

    BalasHapus
  5. Wiiih desainnya keren banget ya mba, DPnya juga bisa dicicil ya. Mantep! *thumb*

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyaa, kudu pinter-pinter ngatur interiornya biar cantik kek gini :D

      Hapus
  6. Wah, rumahnya kece banget. fasilitasnya jg oke. Desain interiornya bikin rumahnya terlihat lapang. kalau punya hunian premium kyk gitu bakalan senang bgt nih.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tertarik mo beli Mbaa? Ntar aku main ke rumahnya yaa :D

      Hapus
  7. Suka banget sama desainnya, namun tidak harganya, HAHAHA.
    Rata-rata rumah minimalis konsep modern memang begitu ya.
    Mungkin karena kita membeli produk yang lengkap dengan fasilitas yang sudah tersedia.


    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahaha...namanya juga rumah premium Mbaa. Tapi sesuailah dengan rumah dan fasilitasnya. Kan bertingkat hehe

      Hapus
  8. Desain rumahnya keren banget deh. Hunian yang nyaman karena sistem keamanan 24 jam. Jadi pengen punya rumah juga deh. Mungkin aku harus rajin nabung mulai sekarang biar bisa cepet punya rumah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mari kita nabung Mba. Ntar barengan beli rumahnya yaa :D

      Hapus
  9. Aku tuh kalau pilih rumah selalu upayakan untuk memiliki rumah dengan akses yang mudah mba. JAdi buat beraktifitas ya nggak ribet ya

    BalasHapus
  10. Desain kamarnya nyenengin bangeettt, sih. Jdi pingin bobok lamaaa di situ. Hahaha.

    BalasHapus
  11. Tipe Bayan kaya'nya asyik tuh ya.. Eh, maksudnya kamar 4+1apa ya? Hehe..

    BalasHapus
  12. Waoowww keren banget clusternya konsep yang masih nature, aku suka banget ini, pengen banget ah rasanya tinggal di Tangerang 😁

    BalasHapus
  13. Desain ruangan meski minimalis tapi terlihat elegan. Dan keren juga ya udah pakai biopori untuk menampung air hujan

    BalasHapus
  14. Bagus banget ini perumahan yang ramah lingkungan :) kota Tangerang sekarang semakin maju ya sejak terakhir saya tinggalkan hehe

    BalasHapus
  15. Kalau liat2 rumah di cluster2 tuh nyenengin ya. Rumahku padahal luas tanahnya sama dengan yang tipe Basla, tapi karena nggak digambar sama arsitek ya jadinya begini deh. Coba tuh yang di Ecopolis Citraraya kece2 walaupun kecil2 luasnya ya. :)

    BalasHapus
  16. Cakep semua tipe rumahnya ya...bikin mupeng. Saya paling suka dgn konsep rumah yang simpel. Apalagi yang mendukung go green.

    BalasHapus
  17. bener2 premium kualitasnya.. designnya simple elegan. aku ssuka cluster2 model gini

    BalasHapus
  18. konsep rumahy aku suka banget punya lamar mandi yang banyak, maklumsuka rebutan ke kamar mandi :-D

    BalasHapus
  19. Wah keren sudah ada sistem bioporinya. Mau dong satu rumahnya

    BalasHapus
  20. Pengen banget punya rumah di perumahan kaya gini fasilitas umumnya lengkap dah gitu rumahnya juga cakep. Doain aku ya uni semoga punya 1 unit disini hehe .

    BalasHapus
  21. Aku mau dong dibeliin rumah Banyan itu, atau uni yang DP in aku yang bayar cicilan haha langsung dijitak.

    BalasHapus
  22. Duh aku kalau liat pameran rumah bawaaannya pengen gtu, soalnya pengen punya rumah yang lbh luas lagi. Apalagi kalau dibangun di kota yang baru berkembang pastinya investasi bagus ya mbak buat masa depan :D

    BalasHapus
  23. Huaaa mupeng banget sama desain interiornya, bagus2 banget yaa. Masuk situ udah ga repot mikir interior ruangan lagi

    BalasHapus
  24. Bagus banget nih rumahnya. Harga 800 jutaan sepadanlah yaa..

    BalasHapus
  25. Aku pernah ke CitraRaya dan liat maketnya yang buesaaar banget. Liat maket kawasan Pine Tree juga, bikin mupeng punya unit disana krn nyaman bgt. Haha

    BalasHapus
  26. Bagussss bentuk rumah di cluster2 ini. Sodaraku lagi nyari rumah juga nih

    BalasHapus
  27. Akses menuju ke sananya gampang ga ya buat yg punya kerjaan di jakarta?

    BalasHapus
  28. Yang cluster Pine Tree ini lebih luas ya daripada yang Sanur. Luas tanahnya juga lebih lebar, pilihan untuk menata ruangan jadi lebih banyak.

    BalasHapus
  29. Fasilitasnya sih oke banget ya mba. Ada club house segala.

    BalasHapus
  30. wow ada lubang resapan bioporinya ya mb.. yang ngedesain rumah bener-bener mikirin kelestarian alam untuk generasi kita kedepan nih, semoga yaa.

    BalasHapus
  31. Sejauh ini yang paling lengkap post nya di blog mbak deh, sampai diperlihatkan ClubHouse nya.

    BalasHapus
  32. Wow wow wow...paling suka sama konsep teknologi biological septic tank nya.. soalnya jarang sekali yang menerapkan teknologi ini.

    BalasHapus