Wujudkan Aktivitas Tanpa Batas dengan Internet Berkualitas

By Dewi Sulistiawaty - Mei 05, 2023

Aktivitas Tanpa Batas IndiHome Internet

Aktivitas Tanpa Batas Internet IndiHome

Bakat yang ada pada putri saya sudah nampak sejak ia bisa corat coret di selembar kertas. Saya masih ingat bagaimana dulu coretan pertamanya yang mulai berbentuk, walaupun baru berupa dua bulatan kecil yang berdempet tak beraturan. Katanya itu jamban. Begitulah ia menggambarkan sebuah benda yang begitu melekat diingatannya, karena memang pada waktu itu saya lagi rajin mengajarkan toilet training padanya.

Kian hari kemampuan menggambarnya terus meningkat. Mulai dari satu bentuk hingga ke beberapa bentuk benda yang ada diingatannya. Semua dituangkannya di atas kertas putih yang sengaja saya sediakan untuk menyalurkan hobi menggambarnya. Hingga saat berusia 4 tahunan, ia mulai bisa menggambar secara utuh, dan terlihat mempunyai cerita.

Aktivitas Tanpa Batas Internet IndiHome

Saat duduk di bangku sekolah dasar, sekitar kelas 4 SD, putri saya pernah diminta untuk membuat gambar oleh teman sekelasnya, lalu dijual kepada mereka, wkwk. Kebanyakan gambar yang diminta merupakan gambar figur atau tokoh dongeng yang ada di cerita-cerita Disney, seperti Rapunzel, Aurora, Belle, Elsa, dan princess lainnya. Yup, kebanyakan yang minta dibuatin gambar adalah teman-teman perempuannya. Ia pun pernah memenangkan lomba menggambar dan mewarnai untuk kategori anak usia SD.

Menginjak kelas 6 SD, kegiatan menggambarnya pun sempat terhenti sejenak, karena dia harus fokus belajar untuk mengikuti ujian kelulusan sekolah. Usai Ujian Nasional, dan masuk masa libur yang cukup panjang, saya pun memperbolehkannya untuk bermain game menggunakan ponsel pintar yang saya miliki, agar ia bisa refreshing setelah berkutat dengan buku-buku yang harus dipelajarinya. Saat itu saya memang belum membelikan ponsel pintar untuknya.

Awalnya ia nampak asyik dan terhibur dengan game-game yang dimainkannya. Hingga suatu hari, ia minta izin untuk mengunduh sebuah aplikasi menggambar. Saya pun memperbolehkan, karena menggambar merupakan kegiatan yang positif menurut saya. Bahkan, kalau saya baca dari berbagai sumber yang akurat, menggambar memiliki banyak manfaat lho. Berikut saya mau berbagi sedikit informasi mengenai manfaat menggambar, yang saya ambil dari berbagai sumber.

 

Manfaat Menggambar untuk Anak

Manfaat Menggambar untuk Anak

1.   Melepaskan Stres

Salah satu alasan saya memberikan ruang pada anak untuk melakukan apa yang disukainya, yakni menggambar, adalah agar bisa mengurangi stresnya usai menjalani ujian sekolah. Menggambar dapat menjadi media baginya untuk melepaskan diri dari kepenatan usai menjalani rutinitas belajar.

By the way, ini hanya berlaku untuk anak yang benar-benar menyukai kegiatan menggambar ya, karena memaksakan anak menggambar atau melakukan apa yang nggak begitu disenanginya, malah hanya akan membuat anak jadi stres.

2.  Mengasah Kreativitas

Menggambar itu ibaratnya menuangkan imajinasi atau apapun yang ada dipikiran anak dalam selembar kertas. Anak dapat dengan leluasa mengekspresikan ide-ide yang ada di otaknya dalam bentuk visual. Hal ini akan membuat kreativitas anak semakin terasah.

3.  Menstimulasi Kerja Otak

Menggambar dapat menstimulasi kerja otak, sehingga dapat mengaktifkan beberapa bagian otak anak sekaligus. Kegiatan seperti membentuk berbagai rupa gambar, lalu memilih warna dan mencocokkannya dengan gambar tersebut, dapat merangsang dan meningkatkan kerja otak.   

4.  Meningkatkan Memori Anak

Menggambar itu identik dengan ingatan. Anak menggambar berdasarkan apa yang ada diingatannya. Anak biasanya akan mengekspresikan reaksinya terhadap berbagai pengalaman yang dialaminya dalam bentuk visual, yaitu melalui menggambar. Bahkan ada penelitian yang menyatakan bahwa anak-anak dapat belajar mengingat sesuatu dengan lebih efektif melalui berbagai aktivitas kreatif, salah satunya menggambar.

5.  Melatih Fokus dan Konsentrasi

Pernah kan melihat anak kecil yang nggak betah melakukan satu aktivitas dalam waktu lama. Nggak sampai 10 menit, dia sudah bosan, dan tak jarang mereka teralihkan dengan banyak hal yang ada di sekelilingnya. Nah, menggambar dapat membantu dan melatih anak untuk bisa fokus dan belajar berkonsentrasi. Anak yang senang menggambar biasanya akan fokus memperhatikan hal detail yang ada pada coretan gambarnya. Sehingga jika rutin dilakukan, anak akan terbiasa dan terlatih untuk fokus dan konsentrasi pada satu aktivitas yang sedang ditekuninya.

6.  Menstimulasi Kemampuan Motorik Halus

Salah satu cara untuk menstimulasi kemampuan motorik halus adalah dengan menggambar.   Menggambar dapat menggerakkan otot-otot kecil atau motorik halus pada anak, seperti memegang pensil dan menggerakkan tangannya saat membuat goresan pada kertas. For your information, kemampuan motorik ini menjadi salah satu faktor yang dapat menggambarkan kemampuan akademik anak di masa depan. Sehingga perlu diasah sedini mungkin.

 

Jika dibaca dari berbagai macam sumber yang terpercaya di internet, ada banyak lagi manfaat yang bisa diperoleh dari aktivitas menggambar. Namun secara umum, saya hanya menuliskan 6 manfaat ini saja. Jika ingin mendapatkan informasi yang lebih lengkap lagi, silakan browsing di internet ya, dan pastikan untuk membaca informasi yang didapatkan dari sumber yang terpercaya dan valid, misalnya dari situs media online atau brand ternama, karena biasanya informasi yang ditulis di sana berasal dari sumber yang kredibel. Ini menjadi salah satu cara juga untuk menghindari kita mendapatkan informasi yang salah atau berita hoaks.

Lanjut cerita mengenai hobi menggambar putri saya ya. Jadi setelah mengunduh aplikasi menggambar, ia pun mulai sibuk menggambar. Awalnya ia masih bingung bagaimana cara menggunakan aplikasi tersebut. Namun anak sekarang sangat cepat belajar ya, terutama yang berhubungan dengan dunia digital. Dengan kekuatan browsing dan utak atik sendiri, ia pun bisa mahir menggunakannya.

Aktivitas Tanpa Batas bersama internet IndiHome
Mulai menekuni hobi digital paint

Oiya, sebelumnya saya sudah membuat akun Instagram khusus untuk putri saya, yang berisikan berbagai aktivitasnya. Akun ini pure saya yang mengelola, karena selain masih kecil, anak saya nampaknya juga tak begitu berminat mengelola akun tersebut. Nah, awalnya hasil gambar digitalnya ini hanya disimpan saja di galeri foto yang ada ponsel pintar. Hingga kemudian ia iseng untuk mengunggahnya di akun Instagramnya.

Masuk bangku Sekolah Menengah Pertama, saya pun membelikan ponsel pintar untuknya, dengan tujuan untuk mempermudah komunikasi tentunya. Ia pun memanfaatkan ponsel pintar ini untuk menekuni hobi menggambarnya. Saya perhatikan kemampuan digital paint nya terus mengalami peningkatan. Walaupun ia lebih banyak bermain digital paint, namun sesekali ia masih suka menggambar di atas kertas.

Seiring bertambahnya usia, ternyata putri saya mulai berpikir secara profesional, dengan memisahkan akun Instagram pribadinya dengan akun yang khusus dibuat untuk membagikan hasil karyanya. Karena masih duduk di kelas 7 SMP, dan pembelajarannya masih santai, ia masih memiliki waktu luang untuk mengerjakan hobi menggambarnya. Ia rajin membagikan setiap gambar digital yang telah selesai dikerjakannya di akun Instagram khusus tersebut.

Dari yang awalnya hanya punya puluhan followers saja, putri saya bisa merangkul hingga puluhan ribu followers. Kalau nggak salah, terakhir itu ada sekitar 47 ribu followers. Kebanyakan yang ikut berkomentar adalah penggemar digital art dari luar negeri. Sehingga secara tidak langsung, anak saya pun mesti paham berbahasa Inggris, wkwk. Ia pun diajak bergabung dalam komunitas digital paint, yang anggotanya berasal dari berbagai negara di dunia. Menurut saya ini bagus, karena selain bisa menambah pengetahuan menggambarnya, kemampuan bahasa Inggrisnya juga akan terasah.

Walaupun saya memiliki sedikit kecemasan, karena bagaimanapun bermain di dunia maya itu ibarat dua mata pisau, yang ada sisi positif, dan ada sisi negatifnya juga. Saya sering menasehati putri saya agar selalu berhati-hati saat berhubungan dengan teman-temannya di dunia maya. Jangan sembarangan memberikan informasi, apalagi data-data pribadi.

 

Dukung Bakat Agar Dapat Beraktivitas Tanpa Batas

Sebagai bentuk dukungan terhadap kemampuan menggambarnya, saya pun membelikannya sebuah laptop dan paint tab. Layar laptop yang lebih besar, tentu akan membantunya menggambar dengan lebih baik. Dia sangat senang, karena katanya teman-teman onlinenya sudah lama ingin order gambar darinya. Dia memberi istilah open comission. Duh, kecil-kecil sudah bisa berbisnis saja, wkwk.

Aktivitas Tanpa Batas dengan Internet IndiHome
Dukung bakat anak agar dapat beraktivitas tanpa batas

Dukungan lain yang saya berikan adalah dengan menyediakan jaringan internet yang memadai di rumah. Yup, Wifi rumah sangat membantu kami sekeluarga dalam beraktivitas, karena hampir semua aktivitas kami memerlukan dukungan internet. Apalagi saat pandemi melanda, tak hanya order makanan dan belanja kebutuhan rumah saja, namun belajar dan bekerja pun mesti dilakukan dari rumah. Saat itu terasa banget bagaimana pentingnya memiliki jaringan internet yang berkualitas agar kami bisa beraktivitas dengan nyaman dan lancar.

Oleh karena itu penting untuk memilih internet provider yang dapat menyediakan layanan internet yang bermutu. Untungnya Wifi rumah bagus, sehingga tak ada kendala yang berarti saat kami menjalankan aktivitas di rumah. For your information, saya berlangganan IndiHome. Sebagai salah satu produk layanan keluaran Telkom Indonesia, IndiHome menyediakan beberapa pilihan layanan bagi pelanggannya.

IndiHome menawarkan 3 jenis layanan, yaitu paket 1P, paket 2P, dan paket 3P. Paket 1P adalah paket untuk berlangganan layanan internet saja. Paket 2P adalah paket untuk berlangganan 2 layanan, yaitu internet dan TV interaktif, atau internet dan telepon rumah. Sedangkan bagi yang ingin berlangganan ketiga layanannya, yaitu internet, telepon rumah, dan TV interaktif bisa memilih paket 3P.

Berkonten Ria Bersama IndiHome
Berlangganan paket 2P IndiHome, layanan internet dan TV interaktif

Menurut pengalaman saya selama berlangganan IndiHome, internet provider milik Telkom Indonesia ini selalu memberikan layanan yang baik. Kualitas jaringan internetnya bagus. Ini mungkin karena IndiHome menggunakan teknologi fiber optic, sehingga kualitas internetnya selalu stabil meski dalam kondisi cuaca apapun.

Untuk kecepatan internetnya juga bagus. Soalnya IndiHome menyediakan pilihan paket internet dengan kecepatan mulai dari 10 Mbps hingga 300 Mbps. Bagaimana dengan harga paketnya. Tenang, karena ada beragam pilihan paket yang bisa dipilih sesuai dengan kantong, dan juga kebutuhan. Pilihan paketnya mulai dari harga 300 ribuan hingga 900 ribuan rupiah.

Nggak kebayang kalau di rumah nggak ada internet. Anak saya nggak bisa mengembangkan kemampuan menggambarnya, nggak bisa memperluas jejaring pertemanannya, saya pun tak bisa bekerja dengan optimal, begitupun suami dan anggota keluarga yang lain. Dengan internet berkualitas yang kami miliki, kami bisa beraktivitas tanpa batas, dan dapat berkonten ria bersama IndiHome. Mudah-mudahan keberadaan internet ini dapat meningkatkan kualitas hidup saya dan keluarga, dan tentunya juga seluruh masyarakat Indonesia. Aamiin.   

Aktivitas Tanpa Batas dengan internet IndiHome



  • Share:

You Might Also Like

0 comments