Spesifikasi Unggul dari Oppo A37

By Dewi Sulistiawaty - Juni 10, 2021

 

spesifikasi unggul oppo a37

Oppo A37 adalah salah satu ponsel pintar kelas menengah yang terbilang cukup populer di masanya. Smartphone seri ini dirilis secara global pada Juni 2016. Kemudian masuk ke pasar Tanah Air di bulan yang sama. Bagi kamu yang lagi mencari smartphone dengan proteksi lebih, seri ini dapat menjadi pilihan, lho. Yuk, simak ulasannya berikut ini.

1.   Desain

Oppo sudah dikenal sebagai produsen yang senantiasa mengedepankan desain yang premium pada tiap produk smartphone-nya. Bahkan, hal ini juga diterapkan pada produk untuk kelas menengah ke bawah.

Pada ponsel Oppo A37, kamu akan tetap kok menemukan tampilan yang menawan. Oppo A37 hadir dengan bodinya yang tipis, serta bobot yang termasuk ringan, yaitu hanya 136 gram saja. Dengan menerapkan desain unibody, ponsel pintar ini hadir dengan lekukan-lekukan ergonomis serta nyaman saat digenggam.

Di bagian depannya, terdapat layar dengan ukuran 5 inci. Layar tersebut telah dilapisi kaca Gorilla Glass, dan menggunakan desain 2.5 D Arc Edge Screen. Ponsel seri ini tersedia dalam dua varian warna, yaitu Gold dan Rose Gold.

 

2.  Layar

Smartphone seri ini menggunakan layar dengan ukuran 5 inci, yang dibekali dengan teknologi IPS. Resolusinya masih menggunakan 720p. Tak ada yang istimewa dari layar ini. Intinya, masih cukup untuk menunjang kegiatan sehari-hari. Bahkan ketika digunakan di bawah sinar matahari sekalipun.

Tampilan gambarnya tergolong tajam dengan output warna yang baik. Seperti pada beberapa seri ponsel Oppo lainnya, layar seri ini juga menggunakan fitur Eye Protection. Fitur ini berguna untuk meminimalisir cahaya biru yang tak baik untuk mata pengguna.

 

3.  Kamera Oppo A37

Ini merupakan bagian yang jadi andalan utama Oppo A37. Sepintas, baik kamera belakang dan kamera depan memang tak menunjukkan spesifikasi yang menggiurkan. Namun untungnya, dua kamera tersebut dapat diandalkan untuk mengabadikan momenmu.

Kamera belakang ponsel ini menggunakan sensor 8 MP 1/3.2 inci. Selain itu juga didukung oleh autofocus serta lampu flash. Sementara untuk selfie, smartphone ini dipersenjatai kamera 5 MP. Dilengkapi dengan extra-large 1.4 MP dan sensor 1/4-inch yang dapat menerima lebih banyak cahaya.

Hasil fotonya termasuk yang cukup lumayan di kelasnya. Kamera belakang smartphone ini mampu menghasilkan foto yang tajam, dengan reproduksi warna yang baik, terutama dalam keadaan cahaya yang cukup. Di kondisi cahaya temaram pun tak terlihat banyak noise. Walau ketajaman gambarnya terbilang berkurang.

Kamera selfie-nya pun masih dapat memberikan foto yang layak diunggah ke medsos. Dalam kondisi cahaya cukup, hasil fotonya lumayan tajam serta natural. Berkat Beautify 4.0, asal tak berlebihan, amat bermanfaat untuk mempercantik fotomu. Saat ingin selfie di keadaan cahaya yang minim, kamu dapat memakai fitur Screen Flash.

 

4.  Baterai

Ponsel pintar seri ini dibekali baterai berkapasitas 2630 mAh (non-removable). Kapasitas yang tergolong lumayan untuk sebuah smartphone dengan spesifikasi serta fitur yang tak memerlukan banyak daya. Hasilnya, baterai mampu membuat ponsel ini menyala seharian, mulai dari pagi hingga sore atau malam dengan penggunaan normal.

 

5.  Chipset

Membahas soal spesifikasi unggulan lainnya, hal penting yang harus diketahui adalah prosesor. Smartphone seri ini memerlukan prosesor sebagai pusat pengolahan data. Prosesor akan membantu mengoptimalkan kinerja dari ponsel pintar ini.

Oleh sebab itulah Oppo menyematkan chipset keluaran Qualcomm, yakni Snapdragon 410 Quad-core, dengan kecepatan 1.2 GHz. Hal ini untuk membantu melakukan pengolahan data. Dengan chipset Snapdragon, dipastikan smartphone ini akan memberikan kinerja yang dapat kamu andalkan.

Terlepas dari beberapa kekurangan yang dimiliki, secara keseluruhan Oppo A37 merupakan perangkat yang menarik. Fitur-fitur yang diutamakan, seperti kamera serta desain disajikan dengan baik sesuai kelas smartphone ini. Pertanyaannya, apakah ponsel pintar seri ini masih layak dibeli di 2020?

Bila kamu memerlukan smartphone kedua, seri ini masih layak kok untuk digunakan. Lalu, produk ini juga masih cocok untuk kamu yang baru beralih dari menggunakan feature phone ke ponsel pintar.

  • Share:

You Might Also Like

0 comments