Cara Praktis Buat Lontong Sayur Padang Menggunakan Rice Cooker

By Dewi Sulistiawaty - Januari 24, 2026

cara buat lontong sayur padang pakai rice cooker

lontong sayur padang dibuat dengan rice cooker
Lontong Sayur Padang yang dibuat dengan rice cooker

Siapa yang nggak suka dengan masakan Padang. Cita rasanya yang kaya dengan bumbu rempah yang melimpah, menciptakan rasa gurih, pedas, dan aromatik yang khas, yang membuat lidah tak mau berhenti untuk makan dan makan lagi. Tak hanya nasi Padang, makanan lain seperti Sate Padang, Soto Padang, Sop, dan Lontong Sayur Padang juga sangat digemari. Saya termasuk salah satu penggemar masakan Padang tersebut.

Saat pandemi beberapa tahun yang lalu, di mana setiap orang diminta untuk membatasi aktivitas di luar rumah, saya memiliki banyak waktu untuk me-recook berbagai macam resep masakan Padang yang saya dapatkan dari teman, maupun dari buku-buku resep masakan. Masakan yang cukup sering saya recook adalah Lontong Sayur Padang, karena cara pembuatannya yang mudah dengan menggunakan penanak nasi. Saat saya share hasil masakan saya tersebut di media sosial, ada beberapa teman yang menanyakan cara membuatnya.

So, agar lebih mudah untuk menjawabnya, sekaligus berbagi resep dan pengalaman memasak, maka pada artikel kali ini saya akan menjelaskan bagaimana caranya bikin Lontong Sayur Padang menggunakan rice cooker.

Dengan cara ini, siapa pun bisa mencoba membuat Lontong Sayur Padang yang lezat tanpa harus repot menggunakan panci besar atau teknik tradisional yang rumit. Selain untuk keluarga, metode ini juga cocok lho untuk anak kos atau siapa saja yang ingin membuat lontong yang dapat disantap dengan berbagai menu masakan lainnya.

By the way tak hanya praktis, membuat sendiri lontong menggunakan Rice Cooker MIYAKO tentunya akan lebih hemat ya, dan yang pasti lebih terjamin juga kehigienisannya dibandingkan membeli lontong atau ketupat siap saji yang banyak dijual di pasaran, yang kita tidak tahu bagaimana proses pembuatannya.    

Cara Membuat Lontong Sayur Padang Menggunakan Rice Cooker

Lontong Sayur Padang terdiri dari lontong, sayur gulai, kerupuk merah khas Padang, dan diberi taburan bawang goreng, serta tak jarang ditambahkan juga aneka lauk, seperti telur balado, ayam goreng, daging rendang, perkedel kentang, atau sala lauak (gorengan khas Sumbar). Untuk sayurnya sendiri, biasanya berupa gulai nangka, gulai pakis, atau gulai tauco Padang. Di sini saya akan membuat Lontong Sayur Padang dengan gulai nangka.

Alat dan Bahan

-   Penanak nasi (saya menggunakan MIYAKO Nanoal)

-    Wadah untuk lontong

-    Panci

-    Beras Pera

-    Garam

-    Minyak goreng

-    Air

-    Nangka muda (yang sudah dipotong)

-    Santan

-   Bumbu gulai (saya beli bumbu gulai segar yang sudah dihaluskan di tukang sayur)

-   Daun bumbu dapur (daun jeruk, daun salam, dan serai)

-    Bawang goreng

-    Kerupuk Merah Padang

Cara Membuat Lontong


cara buat lontong sayur Padang dengan rice cooker
Cara Buat Lontong Sayur Padang dengan Rice Cooker

- Cuci bersih beras pera. Takaran beras bisa disesuaikan dengan selera. Saya menggunakan 4 gelas takar beras yang ada di penanak nasi.

-    Masukkan beras ke dalam panci Nanoal, lalu tambahkan air. Banyaknya air harus disesuaikan dengan banyaknya beras yang digunakan. Untuk perbandingannya, 1 gelas takar beras sama dengan 3,5 gelas takar air (gunakan gelas takar yang sama). Karena di sini saya menggunakan 4 gelas takar beras, maka saya menambahkan sebanyak 14 gelas takar air.  

- Setelah itu masukkan garam secukupnya (saya menambahkan ¼ sendok teh garam), serta 3 sendok makan minyak goreng.

-    Tutup, lalu tekan tombol ke mode ‘Cooking’.

- Sembari menunggu matang, saya lanjut memasak gulai nangka dan menggoreng kerupuk merah Padang.

-    Next, jika sudah matang (mode ‘Warmer’), pindahkan bubur nasi ke dalam wadah sambil ditekan-tekan menggunakan centong nasi hingga menjadi padat dan memenuhi seluruh wadah. Lalu ratakan bagian permukaannya.

-    Diamkan beberapa jam hingga lontong benar-benar kering dan bisa dipotong.


Cara Membuat Gulai Nangka

-    Hidupkan kompor dengan api sedang. Lalu tuang 1 atau 2 sendok makan minyak goreng ke dalam panci. Masukkan bumbu gulai, tumis hingga wangi.

-    Masukkan daun bumbu dapur, aduk sebentar. Kemudian tuangkan santan (saya menggunakan santan dari 1 butir kelapa).

- Aduk-aduk santan agar tidak pecah. Setelah mendidih, masukkan potongan nangka muda, dan masak hingga empuk.

-    Koreksi rasa. Tambahkan garam jika dirasa masih kurang.

-  Bisa juga menambahkan penyedap rasa bagi yang suka. Oiya, gulai ini akan terasa lebih lezat dan gurih lagi jika dimasak dengan tetelan sapi. 

Cara Penyajian

lontong sayur Padang dibuat dengan rice cooker
Mudahnya bikin Lontong Sayur Padang dengan rice cooker

- Siapkan mangkok atau piring cekung. Masukkan potongan lontong, lalu siram dengan gulai nangka.

-    Tambahkan kerupuk merah yang sudah diremukkan, dan taburkan bawang goreng di atasnya.

-    Lontong Sayur Padang siap disajikan.

Seperti yang sudah saya sebutkan sebelumnya, Lontong Sayur Padang ini bisa sajikan bersama aneka lauk dan gorengan, seperti telur rebus atau telur balado, daging rendang, ayam goreng, maupun aneka gorengan seperti bakwan, perkedel kentang, tahu, atau sala lauak. Rasanya benar-benar endul, dan dijamin bikin nagih!

By the way, selain lebih hemat dan higienis, saya suka membuat lontong menggunakan penanak nasi karena memang lebih mudah dan praktis. Apalagi jika membuatnya menggunakan MIYAKO Nanoal (saya pakai tipe MCM 508 SBC). Mengapa? Karena Rice Cooker MIYAKO ini dilengkapi dengan Panci Nanoal yang sudah food grade dan bebas PFOA. Oiya, sekalian saja deh ya saya jelaskan mengapa saya pakai produk MIYAKO satu ini.

Keunggulan MIYAKO Nanoal


Keunggulan Rice Cooker MIYAKO Nanoal
Keunggulan Rice Cooker MIYAKO (MCM-508 SBC)

👍 Panci Nanoal

Panci Nanoal menjadi keunggulan, sekaligus alasan utama mengapa saya memilih MCM-508 SBC. Yup, penanak nasi ini memiliki Panci Nanoal, lapisan anti lengketnya 10x lebih tahan lama serta bebas PFOA. Ini karena pancinya diproses dengan teknik etching, yang membuat lapisan antilengket-nya meresap ke dalam pori-pori aluminium. Itulah sebabnya mengapa lapisan antilengket-nya lebih awet dan tahan lama, serta menjadikan permukaan pancinya lebih halus dan lebih mudah untuk dibersihkan.

Rice Cooker MIYAKO dengan keunggulan Panci Nanoal
Panci Nanoal pada Rice Cooker MIYAKO 

Panci Nanoal ini juga sudah lulus uji food grade, serta sudah bersertifikasi bebas PFOA, yaitu zat kimia asam Perfluorooctanoic yang berbahaya bagi kesehatan. Tak hanya saya, ternyata Nikita Willy juga menggunakan MIYAKO Nanoal ini lho. Saya yakin, pasti karena Panci Nanoal anti lengket yang sudah lulus uji food grade dan bebas PFOA yang jadi alasan mengapa MCM-508 SBC ini menjadi Kesayangan Nikita Willy.

👍 Garansi Elemen Pemanas 5 Tahun

Alasan kedua adalah garansi elemennya. Ibarat jantung, elemen pemanas merupakan komponen terpenting dari sebuah penanak nasi. Jika elemen ini rusak, bisa dipastikan alat tersebut tak akan dapat beroperasi dengan baik. Nah, MIYAKO memberikan jaminan atau garansi kualitas untuk elemen pemanasnya selama 5 tahun, dan ini berlaku untuk semua produk nya.

👍 Tampilan Modern dan Elegan

Dari segi desain, MCM-508 SBC memiliki tampilan yang modern dan elegan. Bodinya terbuat dari bahan Tin Plate yang dipoles dengan warna rose gold yang mewah. Sehingga kehadirannya akan membuat tampilan ruang makan atau ruangan dapur terasa lebih hidup dan menarik.

👍 Fitur Thermostat System

Rice Cooker MIYAKO dilengkapi juga dengan fitur Thermostat System. Fitur ini berfungsi sebagai sensor suhu otomatis yang dapat menjaga nasi tetap hangat, tidak kering, dan tidak mudah basi. Fitur ini juga membuat nasi yang dimasak jadi lebih pulen dan lezat.

Selain itu, MIYAKO Nanoal memiliki kapasitas yang cukup besar untuk ukuran keluarga, dengan kapasitas memasak 1,8 liter beras dan menghangatkan hingga 5 liter nasi, serta multifungsi 3-in-1, yakni memasak nasi, menghangatkan, dan mengukus. Rice Cooker MIYAKO ini juga telah lulus uji Standar Nasional Indonesia (SNI) dan mendapatkan Sertifikat Hemat Energi (SHE). 

Itulah cara mudah dan praktis bikin Lontong Sayur Padang menggunakan rice cooker. Soal rasa, lontongnya pun tak kalah enak dengan lontong yang dibuat dengan cara lainnya. Next, saya akan membagikan lagi cara membuat masakan enak dan praktis lainnya. Btw, resep ini juga cocok untuk dijadikan menu di bulan puasa nanti lho. Selamat mencoba ya buat kamu yang mau recook. Semoga berhasil membuat Lontong Sayur Padang nya 😊


  • Share:

You Might Also Like

0 comments