Serunya Bincang-Bincang di OPPO F1s Meet Up

By Dewi Sulistiawaty - Agustus 23, 2016

Ini merupakan pertama kalinya saya ikutan dalam acara gathering atau meet up bareng OPPO Community Indonesia. Menurut saya bergabung dengan berbagai komunitas itu sangat menarik, apalagi dengan komunitas yang memiliki kesukaan atau hobi yang sama. Selain dapat untuk memperluas jaringan dan teman, bergabung dalam komunitas juga dapat menambah wawasan dan juga menjadi media untuk berbagi informasi.

Senangnya lagi kalau dalam komunitas tersebut, orang-orangnya menyenangkan, bisa betah lama-lama ngobrolnya, hehe. Itu pula lah yang saya rasakan saat tiba di Platinum Resto Sarinah Jakarta, tempat diadakannya OPPO F1s Meet Up, pada hari Minggu, 21 Agustus 2016 kemarin.



Acara belum di mulai saja, teman-teman – yang sudah lama bergabung dalam OPPO Community – sudah heboh banget (baca kocak dan gokil, hihi), jadi cepat akrab dengan mereka, senangnya. Walaupun acara molor dari jadwal yang sudah ditentukan karena menunggu teman-teman yang lain datang, tapi saya tidak merasakannya, karena suasananya yang santai dan menyenangkan.


Setelah teman-teman undangan hadir semua, acara pun di mulai dengan mendengarkan penjelasan singkat dari Mas Vany mengenai produk terbaru dari OPPO yaitu OPPO F1s. Apa perbedaan OPPO F1s ini dengan pendahulunya yaitu OPPO F1 Plus.

Kalau dibandingkan dengan F1 sudah jelas F1s lebih unggul. Banyak sekali spek dari F1s yang sudah lebih tinggi. Mungkin F1s ini spesifikasinya lebih mendekati OPPO F1 Plus yah. Ada beberapa fitur yang lebih unggul F1s, ada juga yang lebih unggul F1 Plus.

Kalau dilihat secara fisik saja, agak susah membedakan antara F1 Plus dengan F1s, karena ukuran body-nya yang tak jauh beda, bahkan ukuran layarnya saja sama-sama 5,5”, serta sama-sama dibalut dengan bahan metal yang anti slip. Namun jika telah ditelisik ke dalamnya, baru deh katahuan bedanya.

Yang pertama adalah dari sisi kameranya. Walaupun sama-sama sudah menyematkan Fitur Beautify 4.0. Namun hasil foto dari F1s jauh lebih natural dibandinglan dengan F1 Plus yang cenderung lebih make over. Jadi tidak perlu menggunakan aplikasi lain lagi untuk mengedit gambar, sehingga kadang foto jadi terlihat tidak sesuai dengan gambar aslinya, hehe…. Dalam Fitur Beautify-nya terdapat Adjustable Skin Tone Modes, yaitu pengaturan warna kulit hingga 7 tingkat, sesuai dengan warna yang diinginkan

Untuk detail spek kamera lainnya, seperti apperture dan sensornya sih sama, yaitu masih main di f/2.0, memiliki sensor 16MP untuk kamera depan, dan 13MP untuk kamera belakang. Mas Vany pun menunjukan foto hasil selfie Chelsea Islan di layar. Di layar terlihat bahwa Chelsea melakukan selfie di luar ruangan yang terang, namun hasil fotonya terlihat natural dan tidak terlalu terang. Sedangkan di bagian samping Chelsea terdapat sebuah ruangan yang mustinya terlihat gelap kalau dijepret pakai kamera hape lain, namun kelihatan lebih bright dengan F1s.

Lalu pada F1s, ada Fitur Screen Flash juga. Fitur ini semacam flash yang bermanfaat jika ingin selfie di dalam ruangan yang minim cahaya. Fitur ini otomatis akan meyesuaikan cahaya pada layarnya. Masih di kameranya – karena memang seri OPPO F1 ini keunggulannya adalah di kameranya – pada kamera F1s  terdapat pula fitur panorama. Ini bukan panorama pada kamera belakang ya (kalau itu sih hampir semua smartphone memilikinya), tapi ini untuk kamera depan lho! Selfie Panorama! Jadi jika ingin melakukan wefie bareng teman-teman, dapat menjangkau wide yang lebih luas.

Palm Shutter, merupakan salah satu pilihan untuk memudahkan saat selfie. Kalau biasanya jika ingin selfie kita menggunakan timer untuk memudahkan saat menjepret, maka dengan fitur Palm Shutter tinggal menggerakan tangan ke kamera, maka sensor pada layar akan otomatis menjepret gambar.

Nah, lanjut ke spek lainnya. Ada yang baru nih dalam F1s. Jika pada F1 Plus, Fitur Finger Print hanya bisa untuk satu apps aja, maka pada F1s bisa digunakan untuk akses ke  5 apps. Dari 5 jari bisa dipilih aplikasi mana saja yang mau di pasang untuk Finger Print. Jadi ada 5 aplikasi yang bisa diakses dengan cepat menggunakan sensor sidik jari di OPPO F1s.

Untuk UI sama, masih menggunakan Color OS 3.0, juga untuk processor-nya yaitu Octa Core 1.5 GHz. WiFi sama-sama sudah support ke 5G.  Nah, yang beda adalah RAM-nya nih. F1s memiliki 3 GB RAM, ROM 32 GB, bisa expandable up SD Card sampai 128 GB,  sedangkan F1 Plus unggul dengan 4 GB RAM, ROM 64 GB dan bisa expandable up SD Card sampai 128 GB.

Lalu untuk urusan SIM Card, F1s lebih unggul nih dibandingkan F1 Plus. Pada F1s  bisa menggunakan Dual SIM dan satu SD Card, beda dengan F1 Plus yang hybrid. Dan yang paling penting adalah kapasitas baterainya yang sudah besar dibandingkan F1 Plus, yaitu 3.075 mAh.

Dan benar juga sih yang dikatakan oleh Mas Vany, bahwa harga 2.799.000 rupiah yang dibandrol untuk OPPO F1s termasuk harga yang relatif murah, dibandingkan dengan smartphone lain dengan spek yang sama.

Usai menjelaskan, Mas Vany pun memberikan kesempatan bagi teman-teman yang datang untuk bertanya. Tapi kebanyakan pada menanyakan tentang produk OPPO tipe lain, hihi. Acara pun diakhiri dengan kuis dan game. Serunya meet up hari ini, selain menambah pengetahuan saya tentang OPPO F1s, nambah teman juga, serta dapat terhibur dengan banyolan teman-teman yang hadir. Sampai ketemu lagi di next event yaa…. :D 

Oya, ada info juga nih! Dalam waktu dekat ini, OPPO Community Indonesia akan mengadakan Workshop Fotografi bareng Kofipon. Info lengkapnya sila ceki-ceki akun Instagram OPPO Community @oppocommunity yaa....

Credit by @lumut_24

  • Share:

You Might Also Like

9 comments

  1. jadi kangen HP Oppo saya yang dulu mba, tapi kalo sekarang mungkin pengennya Oppo Selfie hihi

    BalasHapus
  2. Anonim25.8.16

    Hai Mba, saya mau minta alamat email atau kontak yang bisa dihubungi boleh? saya ingin memberikan penawaran sponsor post.
    atau kamu bisa langsung menghubungi saya di sisil@vaindo.com

    Ditunggu responnya

    Thanks:)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hai mba. Sudah saya balas via email ya mbaa ^^

      Hapus
    2. wah mbak sisil, *malah komen yang inih

      Hapus
    3. Ayo pakai F1s

      Hapus
    4. Ayo pakai F1s

      Hapus
  3. F1s emang kece, selfi pake OPPO jadi tambah kinclong ya mbak

    BalasHapus